BPTP Jatim Melakukan Gerakan Percepatan Luas Tambah Tanam

Dokumentasi Gerakan tanam serentak telah berlangsung pada tanggal 24 April 2018 di tiga desa di Pulau Madura. Foto: Istimewa

Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP) Jatim melakukan gerakan percepatan Luas Tambah Tanam (LTT) ditujuh kabupaten, yakni Kediri, Ponorogo, Jember, Bangkalan, Sampang, Pamekasan dan Sumenep. Gerakan ini dilakukan bersama Ditjen Tanaman Pangan, Dinas Pertanian dan TNI.
Kepala BPTP Jatim, Chendy Tafakresnanto, Rabu (25/4) mengatakan, strategi percepatan LTT yang dilakukan adalah mendirikan posko di wilayah-wilayah potensi LTT. Seperti misalnya di Kediri kecamatan yang berpotensi adalah Kandangan, Kunjang dan Banyakan. Harapannya, adanya Posko LTT dapat lebih intensif mengawal dan mendorong penambahan luas tanam.
Gerakan tanam serentak telah berlangsung pada tanggal 24 April 2018 di tiga desa di Pulau Madura yaitu di Desa Banjar Barat, Kec. Gapura, Sumenep, Desa Tanjung, Kec. Pademawu, Pamekasan, dan Desa Panggung, Kec. Sampang, Sampang.
“Target LTT bulan April akan tercapai 100% dengan adanya gerakan percepatan LTT ini, itu semua karena ada sinergi antara TNI, BPTP Jatim, Dinas Pertanian, PPL dan Petani,” ujar Kepala BPTP Jatim

Tulis Komentar

Silahkan isi nama, email serta komentar Anda. Namun demikian Anda tidak perlu khawatir, email Anda tidak akan dipublikasikan. Harap gunakan bahasa atau kata-kata yang santun. Terima kasih atas partisipasi Anda.





© Copyright 2024. Bappeda Provinsi Jawa Timur. Kembali ke atas | Kontak Kami | RSS Feed
Created & Design by IoT Division Bappeda Jatim