Tol Waru-Juanda Beroperasi Akhir Juli

ilustrasi: kabarbisnsis.com

Proyek Tol Surabaya-Mojokerto (Sumo) pada ruas seksi I-A daerah Waru-Bandara Juanda rencananya akan dioperasikan pada akhir Juli 2011.

Direktur Teknik PT Marga Nujyasumo Agung (MNA), kontraktor proyek tersebut, Edwin Cahyadi, mengatakan, pembebasan tanah pada seksi ruas I-A Waru-Juanda sudah selesai.

“Setelah dioperasikannya akses jalan tol pada seksi 1-A, pengguna jalan tol dari arah Gempol yang hendak menuju ke tol WJ, tidak perlu keluar melalui pintu Tol Waru,” ujarnya di Surabaya, Senin (18/7/2011).

Ia menjelaskan sudah disediakan akses langsung ke Tol Waru-Juanda. Sementara akses tol Sumo seksi I-A juga terhubung langsung dengan interchange Tol SG sebelum by pass Waru. “Mudah–mudahan sudah selesai sehingga sebelum puasa bisa dioperasikan,” kata Edwin.

Ia mengakui pembangunan ruas seksi I-A ini molor sampai tiga bulan. Rencananya ruas jalan ini dioperasikan pada April lalu. Tapi rencana tersebut tidak berjalan mulus karena kendala pengadaan tanah. Sehingga dilakukan pengerjaan secara bertahap.

Panjang ruas seksi I-A dari total lima ruas seksi lainnya (36,27 km) hanya 6,3%. Dari perhitungan secara keseluruhan per 20 Juni lalu, pembebasan lahan tanah di lima ruas seksi yang melibatkan empat wilayah Sidoarjo, Surabaya, Gresik, dan Mojokerto mencapai 58% (21 km). Proyek ini diharapkan tuntas pada Februari 2013.

Ia menambahkan, untuk saat ini pihaknya tengah mempersiapkan peralatan atau perlengkapan penunjang tol seperti membuat marka jalan, pemasangan rambu–rambu lalu lintas.

Sebelumnya, pembangunan jalan bebas hambatan atau Jalan Tol SUMO yang dibangun PT Marga Nujyasumo Agung khususnya di ruas seksi IA Waru-Sepanjang direncanakan bisa dioperasikan mulai April 2011, namun hingga kini belum beroperasi. Sisi ruas IA ruas Waru–Sepanjang sudah selesai 70.31%, serta konstruksi seksi IA yang sebelumnya ditargetkan selesai Maret 2011, ternyata masih molor hingga kini. kabarbisnis.com

Tulis Komentar

Silahkan isi nama, email serta komentar Anda. Namun demikian Anda tidak perlu khawatir, email Anda tidak akan dipublikasikan. Harap gunakan bahasa atau kata-kata yang santun. Terima kasih atas partisipasi Anda.





© Copyright 2024. Bappeda Provinsi Jawa Timur. Kembali ke atas | Kontak Kami | RSS Feed
Created & Design by IoT Division Bappeda Jatim