Melonjak 48,1%, Barang Impor Banjiri Jatim

ilustrasi: kabarbisnis.com

Jawa Timur mencatat penurunan tipis nilai impor pada bulan Mei 2011 sebesar 0,26% menjadi US$ 2,12 miliar dibanding impor April 2011 yang mencapai US $ 2,13 miliar. Meski demikian, secara akumulatif pada lima bulan pertama tahun ini (Januari-Mei), nilai impor Jatim mengalami lonjakan cukup signifikan, 48,1% dibanding periode yang sama pada tahun sebelumnya.

“Selama Januari-Mei 2011 nilai impor Jawa Timur naik sebesar 48,10 persen dibanding periode yang sama pada tahun sebelumnya, yaitu dari US$ 5,89 miliar menjadi US$ 8,72 miliar. Kenaikan impor selama Januari-Mei 2011 ini disebabkan oleh naiknya impor migas sebesar 75,39 persen dan impor non migas sebesar 40,15 persen,” kata Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Jatim, Irlan Indrocahyo, Minggu (3/6/2011).

Irlan merinci, impor migas bulan Mei 2011 turun 12,34 persen menjadi US$ 655,89 juta dibanding impor migas April 2011 yang mencapai US$748,26 juta. Sedangkan selama Januari – Mei 2011 impor migas naik menjadi US$2,33 miliar dibanding impor migas periode yang sama tahun 2010 yang mencapai US$1,32 miliar.

Adapun impor nonmigas Jatim pada periode yang sama naik 6,27% dari US$ 1,38 miliar di bulan April 2011 menjadi US$ 1,47 miliar di bulan Mei 2011. Sedangkan selama Januari – Mei 2011 impor non migas Jawa Timur tercatat US$ 6,39 miliar atau mengalami kenaikan sebesar 40,15% dibanding periode yang sama tahun 2010 yang mencapai US $ 4,56 miliar.

Tulis Komentar

Silahkan isi nama, email serta komentar Anda. Namun demikian Anda tidak perlu khawatir, email Anda tidak akan dipublikasikan. Harap gunakan bahasa atau kata-kata yang santun. Terima kasih atas partisipasi Anda.





© Copyright 2024. Bappeda Provinsi Jawa Timur. Kembali ke atas | Kontak Kami | RSS Feed
Created & Design by IoT Division Bappeda Jatim