PDRB dari Sektor Pariwisata Harusnya Lebih Bisa Diandalkan

Grafis wisata wilayah tapal kuda Jawa Timur. foto:istimewa

Sektor cukup penting bagi perekonomian di Jawa Timur adalah pariwisata. Sebab itu menjadi hal penting juga untuk meningkatkan pendapatan daerah dari sektor pariwisata ini.

Pemerintah Pusat pun melalui Kementerian Pariwisata bahkan menetapkan target kunjungan wisatawan mancanegara dengan angka 20 juta sampai tahun 2019, dan Jawa Timur tentu bisa mengambil beberapa puluh persen dari capaian angka yang ditargetkan tersebut.
Gubernur Jawa Timur, Soekarwo, mengungkapkan, pertumbuhan kinerja pariwisata di Jawa Timur pada tahun 2014 menunjukkan pertumbuhan yang signifikan.

Indikator yang bisa dilihat adalah kinerja kunjungan wisatawan mancanegara meningkat 54,07% dibanding tahun 2013.
“Ini angka riil, kunjungan wisatawan mancanegara ke Jawa Jawa Timur sebanyak  463.596 ribu orang pada tahun 2014. Sedangkan di tahun 2013 adalah 300.909 orang. Itu artinya meningkat 54,07% dibanding tahun 2013,” Kata Soekarwo.

Menurut Gubernur, jumlah pergerakan wisatawan nusantara sebanyak 45,61 juta orang atau meningkat 14,94% dari tahun sebelumnya. Disamping itu Produk Domestik Regional Bruto sektor pariwisata tahun 2014 sebesar Rp 101,97 triliun. Di tahun 2013 sebesar Rp 88,16 triliun.

“Secara keseluruhan, kontribusi Produk Domestik Regional Bruto dari sektor pariwisata Jawa Timur, sebesar 7,89% atau Rp 1,292 triliun,” Jelas Gubenur.

Perolehan itu membuat Jawa Timur harus terus meningkatkan daya saing di era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) yang sudah diambang pintu. Peningkatan bisa dari sisi SDM dan produk pariwisata itu sendiri. Melalui pelatihan, sertifikasi kompetensi dan usaha maupun penghargaan prestasi. */idi

Tulis Komentar

Silahkan isi nama, email serta komentar Anda. Namun demikian Anda tidak perlu khawatir, email Anda tidak akan dipublikasikan. Harap gunakan bahasa atau kata-kata yang santun. Terima kasih atas partisipasi Anda.





© Copyright 2024. Bappeda Provinsi Jawa Timur. Kembali ke atas | Kontak Kami | RSS Feed
Created & Design by IoT Division Bappeda Jatim