TNI Beri Peran Konkret dalam Pembangunan Jawa Timur

Pakde Karwo menyalami prajurit perempuan. foto:istimewa

Pembangunan di wilayah Jawa Timur tak hanya dijalankan oleh pemerintah. Gubernur Jatim, Soekarwo, mengakui peran TNI begitu besar dan sangat konkret dalam membantu proses pembangunan di Jatim.

“Peran TNI bersama pemerintah dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan rakyat tidak perlu diragukan. TNI telah memberikan peran kongkret dalam pembangunan di Jatim,” kata Pakde Karwo, sapaan akrab gubernur, Jumat (15/12) usai upacara peringatan Hari Juang Kartika di Makodam V Brawijaya.

Pakde Karwo menjelaskan, peran TNI dalam mewujudkan kesejahteraan rakyat terlihat dari berbagai upaya seperti membantu masyarakat miskin. “Kita sudah kerjasamakan renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dengan Kodam V Brawijaya dan Lantamal V. Ada juga juga kegiatan pembangunan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD),” jelasnya.

Gubernur Jatim dua periode tersebut meminta TNI juga terus mendekatkan diri kepada rakyat. “Selama ini TNI selalu memberikan bantuan secara fisik maupun non fisik, terutama pada daerah yang mengalami bencana,” tuturnya.

Dalam kesempatan sama ia mengingatkan pentingnya konsep segitiga besi yang menjadi dasar pembangunan di Jatim. “Konsep segitiga besi memiliki tiga basis utama, yakni kondisi yang aman dan nyaman, pertumbuhan dan pembangunan yang meningkat, serta kesejahteraan rakyat,” tegasnya.

Menurutnya, aman dan nyaman jadi bagian terpenting sebelum mewujudkan pembangunan. “Jadi TNI-Polri jadi bagian dasar dan utama dalam menciptakan kesejahteraan masyarakat di Jatim,” tukasnya. (*)

Tulis Komentar

Silahkan isi nama, email serta komentar Anda. Namun demikian Anda tidak perlu khawatir, email Anda tidak akan dipublikasikan. Harap gunakan bahasa atau kata-kata yang santun. Terima kasih atas partisipasi Anda.





© Copyright 2024. Bappeda Provinsi Jawa Timur. Kembali ke atas | Kontak Kami | RSS Feed
Created & Design by IoT Division Bappeda Jatim