Jawa Timur Incar Pasar Singapura dan Vietnam

Produk UMKM unggulan "Kopi Mak'e" kreasi Agus Wibowo dari Kabupaten Tuban yang cukup layak bersaing di Singapura maupun Vietnam. foto:widikamidi

Untuk Pasarkan Produk-Produk UMKM Jatim

Terobosan baru membranding produk-produk UMKM digagas Pemerintah Provinsi Jawa Timur.

Mengadaptasi Dragon Mart asal Tiongkok yang mendunia, Jawa Timur menggagas Jatim Mart di Singapura dan Vietnam. Meski masih baru berupa gagasan, upaya ini patut mendapat respon positif.

Jatim Mart, kata Hadi Prasetyo, Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Pemerintah Provinsi Jawa Timur, adalah bagian dari jurus menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) akhir tahun 2015 mendatang. Tugas Jatim Mart adalah mempromosikan produksi unggulan milik Jawa Timur.

Hubungan Jawa Timur dan Singapura di sektor ekonomi sudah terjalin lama. Terkait dengan gagasan Jawa Timur ini Singapura bahkan bersedia menyediakan pasar untuk memasarkan produk-produk UMKM. Tempat yang ditawarkan Singapura adalah semacam Supermarket yang isinya semua produk-produk UMKM Jawa Timur.

Secara teknis jenis produk UMKM yang bakal dipasarkan di Singapura belum diputuskan. Tentunya produk-produk tersebut harus melewati proses seleksi terlebih dahulu. Seleksinya tentu terkait standarisasi, branding, packaging yang harus mengikuti standar internasional.

Menurut rencana, selain Singapura, Jatim Mart juga akan dibangun di Vietnam. Vietnam dianggap sebagai salah satu pasar strategis karena perkembangan ekonomi Vietnam yang cukup pesat. Seperti halnya Singapura, Vietnam juga telah menyiapkan lahan untuk Jatim Mart.

Tulis Komentar

Silahkan isi nama, email serta komentar Anda. Namun demikian Anda tidak perlu khawatir, email Anda tidak akan dipublikasikan. Harap gunakan bahasa atau kata-kata yang santun. Terima kasih atas partisipasi Anda.





© Copyright 9793. Bappeda Provinsi Jawa Timur. Kembali ke atas | Kontak Kami | RSS Feed
Created & Design by IoT Division Bappeda Jatim