Kopi Luwak Puslit Jadi Parameter Harga

ilustrasi: kompas.com

Harga kopi luwak produksi Puslit Kopi dan Kakao Indonesia hanya dipatok kisaran harga 120 dolar AS per-kg, harapannya supaya harga kopi luwak yang diproduksi industri kopi nasional kisarannya jangan terlalu jauh dari harga yang dipatok tersebut.

Ahli kopi pada Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Indonesia Jember Dr Surip Mawardi kepada Kompas di Jember, Jawa Timur, Jumat (30/9/2011) mengatakan, produksi kopi luwak Puslit Kopi dan kakao Indonesia hanya sekitar 300 500 kg. Produksi kopi luwak kami sebagai parameter agar produksi lainnya jangan sampai dibeli jauh lebih rendah dari harga produksi kami, kata Surip Mawardi.

Produksi kopi luwak arabika yang diproduksi Puslit Kopi dan Kakao tidak hanya disediakan bagi pasar di dalam negeri saja, tetapi juga pasar luar negeri, meski produksinya sangat terbatas. Pasar dalam negeri umumnya disediakan bagi pasar ritel, tetapi tidak menuntutp kemungkinan permintaan perorangan juga dilayani tetapi tidak banyak.

Ada perorangan yang minta dilayani sampsiu dengan 10 20 kg, bahkan ada pula perorangan yang hanya ingin mencoba merasakan rasa kopi luwak produksi puslit kkopi dan kakao, dan hanya beli 250 kg. Untuk ukuran kecil ini dipersialakan supaya pesan dulu untuk menyesuaikan kemasannya.

"Kami juga menyediakan kopi luwak yang sudah disangar atau digoreng, baik dalam bentuyk biji atau bubuk tetapi harganya sebesar 150 dolar AS per-kg," kata Surip Mawardi.
kompas.com

Tulis Komentar

Silahkan isi nama, email serta komentar Anda. Namun demikian Anda tidak perlu khawatir, email Anda tidak akan dipublikasikan. Harap gunakan bahasa atau kata-kata yang santun. Terima kasih atas partisipasi Anda.





© Copyright 2024. Bappeda Provinsi Jawa Timur. Kembali ke atas | Kontak Kami | RSS Feed
Created & Design by IoT Division Bappeda Jatim