UKM Binaan BUMN Siap Serbu Pasar Asing

ilustrasi: antarafoto

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Jawa Timur semakin percaya diri memperkenalkan hasil produksi usaha kecil dan menengah (UKM) mitra binaannya. UKM mitra binaan BUMN yang dibantu permodalannya melalui penyaluran dana Program Kemitraan dan Bina Lingkungan (PKBL) kini banyak menawarkan hasil produksinya kepada pembeli luar negeri.

“Pasar luar negeri memang masih sangat potensial bagi UKM. Apalagi kini hasil produk UKM binaan BUMN kualitasnya juga cukup bagus untuk pasar ekspor,” kata Project Manager PT Selaras Dwi Artistik, Meutia Anggraini, selaku penyelenggara PKBL Expo 2011, Selasa (7/6/2011).

Ia pun tak segan mengundang atase perdangangan negara asing untuk melihat pameran hasil binaan BUMN tersebut. Dalam pamerah tahun ini yang akan diadakan mulai tanggal 8-12Juni 2011, pihak penyelanggara akan mengundang atase perdagangan dari Belanda, Perancis, Malaysia, Kanada, serta Tiongkok. “Negara-negara itu adalah pasar potensil bagi UKM Jatim,” imbuh Meutia.

Pameran yang diikuti 150 perserta ini menampilkan hasil produk mulai ragam busana, kerajinan tangan, makanan dan minuman, aksesoris, lukisan, hingga aneka produk kreatif lainnya.

Berkaca pada hasil pameran sebelumnya, Meutia optimis pameran ini bisa menggaet pembeli asing. Meski biasanya tidak langsung bertransaksi saat pameran, pembeli asing biasanya menindaklanjuti transaksi seusai pameran.

“Tahun lalu contohnya, satu bulan setelah pameran kami mendapatkan laporan adanya transaksi salah satu peserta pameran dengan buyer asal Jepang. Sedangkanproduk yang diekspor adalah kerajinan tangan yaitu patung suku Asmat,” kata Meutia.

Selain itu UKM mitra binaan BUMN Pelindo III juga melaporkan kalau mereka mendapatkan order miniatur perahu untuk dipasarkan di Belanda.

Ia pun optimis pameran tahun ini bisa membukukan transaksi yang lebih besar dari tahun lalu. Tahun ini penyelenggara menargetkan transaksi di ajang pameran mencapai Rp 15 miliar, lebih tinggi dari realiasi transaksi pameran tahun lalu sebesar Rp 10,7 miliar. kabarbisnis.com

Tulis Komentar

Silahkan isi nama, email serta komentar Anda. Namun demikian Anda tidak perlu khawatir, email Anda tidak akan dipublikasikan. Harap gunakan bahasa atau kata-kata yang santun. Terima kasih atas partisipasi Anda.





© Copyright 2024. Bappeda Provinsi Jawa Timur. Kembali ke atas | Kontak Kami | RSS Feed
Created & Design by IoT Division Bappeda Jatim